Mobile legend adalah sebuah game online MOBA ( Multiplayer Online Battle Arena ) 5 vs 5 yang sangat digemari di negeri ini. Dalam Game ini kita disuguhkan pertempuran 5 vs 5 hingga salah satu base hancur dengan berbagai pilihan hero dan juga terdapat sistem Rank atau peringkat yang mana semakin tinggi peringkat dalam game maka kesulitan dalam permainan akan semakin tinggi. Pastinya bagi anda yang baru saja bermain di Mobile Legend akan butuh waktu untuk mengerti bagaimana cara bermain Mobile Legend yang benar, berikut adalah tips bermain mobile legend bagi pemula
1. Kuasai Hero Hero Tertentu
Biasanya pada awal bermain kita akan mendapat beberapa hero gratis seperti Layla, Zilong, Saber, dll. Tentunya kalian harus bisa menguasai salah satu hero tersebut dengan sering sering bermain dan berlatih di Classic ataupun Custom. Jika kalian sudah memahami hero tersebut dari Skill skillnya lalu bagaimana cara menggunakan combo skill nya cobalah bermain di ranked mode sebagai tolak ukur seberapa bisa kah kalian mendominasi pertandingan dengan hero tersebut.
2. Mengerti Role Hero
Setidaknya ada 6 role hero di mobile legend yaitu Marksman, Fighter, Tank, Mage, Assasin dan Suport. Setiap hero memiliki salah satu role diatas yang mana kalian harus mengerti bagaimana gaya bermain tiap tiap role karena pastinya tiap role punya gaya bermain berbeda. Maka jika kalian sudah mengetahui bagaimana gaya bermain dari tiap tiap role barulah anda dapat melakukan set Item dan emblem.
3. Item / Gear
Item / gear adalah sebuah Setelan yang dibeli dalam pertandingan, pastikan untuk memilih item yang cocok untuk hero kalian. Untuk awal awal mungkin kalian bisa meniru item para plo player terlebih dahulu karena butuh waktu untuk memahami kegunaan item item di Mobile Legend pasti lambat laun kalian akan mengerti item yang cocok untuk hero kalian karena tiap pertandingan pasti memerlukan item yang berbeda beda. Semakin banyak item maka semakin besar kesempatan anda untuk membunuh hero dengan item yang lebih rendah.
4. Emblem
Emblem disini fungsinya hampir mirip seperti item namun hanya dapat disetel sebelum permainan dimulai. Pilihlah emblem sesuai dengan role hero yang kalian mainkan. Untuk mengupgrade level emblem dibutuhkan Gold dan Magic dust sampai emblem kalian level 20 maka akan muncul sebuah talent yang mana merupakan talent pertama dari emblem yang memiliki fungsi yang berbeda beda. Semakin tinggi emblem maka semakin banyak skill pasif emblem yang dapat kalian tingkatkan dan semakin terbuka untuk menyetel talent yang beragam
5.Gold Dalam Match
Apa fungsi gold dalam match ? Fungsinya adalah sebagai alat pembayaran item dan tolak ukur seberapa banyak gold yang kita dan teman kita dapatkan dan seberapa banyak gold musuh. Jika item musuh lebih banyak maka bisa dipastikan goldnya lebih tinggi oleh karena itu hindari 1 vs 1 dengan musuh dengan gold yang tinggi agar kalian tidak terbunuh dan sebaliknya lakukan 1 vs 1 agar bisa membunuh hero yang gold dan itemnya lebih rendah dari kita, kecuali kalau kita memakai hero role marksman maka kita harus sedikit bermain sabar hingga item item kita cukup untuk berhadapan satu lawan satu. Untuk mendapatkan Gold yang banyak maka kita harus membunuh musuh, minion, monster hutan, serta menghancurkan turet.
6. Antara kill Atau Poke
Kalian harus mengerti apakah hero musuh yang kalian lawan dapat kalian bunuh (Kill) atau kalian perlu mencicil darah musuh terlebih dahulu untuk membunuhnya atau membuat dia mundur (poke).
7. Kerja Sama Tim
Bermain mobile legend adalah tentang kerja sama tim, kalian harus rajin rajin membantu teman di lane lain agar dapat membunuh hero lawan atau menghancurkan tower atau pun membantu rekan kita yang hendak dibunuh musuh.
8. Farming
Farming yaitu disini kita membunuh monster hutan untuk mendapatkan gold lebih, tentunya dengan gold lebih maka kesempatan kita membeli item item kita menjadi lebih cepat. Terdapat beberapa jenis monster hutan yang harus kita kenal seperti Buff untuk meningkatkan ability hero lalu Gold buff ( Kelomang / Keong ) untuk mendapat tambahan gold, keduanya memiliki peran penting untuk meningkatkan power dari hero kita saat pertandingan berlangsung jadi jangan sia sia kan Buff dan Gold yang nongkrong di sepanjang hutan .
Itulah tips bermain mobile legend bagi pemula semoga dapat meningkatkan skill bermain anda sehingga akan ada banyak bintang yang bisa kalian dapatkan saat bermain game mobile legend dan tentunya jangan terlalu bersedih hati ketika mendapat banyak kekalahan karena dari kekalahan itu kita bisa berlatih dan berlatih lebih banyak lagi hingga menjadi pro player.